JAKARTA, iNews Media - Setelah Pertamina lebih dulu menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) pada 29 Maret 2025, tiga operator SPBU lainnya, yakni Shell, BP, dan Vivo, ikut melakukan penyesuaian harga mulai 1 April 2025.
Penurunan harga BBM ini dilakukan secara berkala, mengikuti tren harga minyak mentah dunia. Dengan adanya penyesuaian ini, konsumen kini bisa menikmati harga BBM yang lebih terjangkau di berbagai SPBU. Dibandingkan dengan harga sebelumnya, penurunan harga BBM bervariasi di setiap operator.
Shell misalnya, memangkas harga hingga Rp 900 per liter. Sementara BP dan Vivo menurunkan harga antara Rp 500 hingga Rp 740 per liter. Adapun Pertamina lebih dulu menurunkan harga BBM nonsubsidinya pada 29 Maret 2025, dengan penurunan berkisar antara Rp 400 hingga Rp 750 per liter.
Berikut perbandingan harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, Vivo dan BP mulai 1 April 2025 (Harga BBM Terbaru) :
Harga BBM Pertamina (Pulau Jawa)
Pertamax (RON 92): Rp 12.500 per liter Pertamax Turbo (RON 98): Rp 13.500 per liter Pertamax Green 95 (RON 95): Rp 13.250 per liter Dexlite (CN 51): Rp 13.600 per liter Pertamina Dex (CN 53): Rp 13.900 per liter Harga BBM Shell Shell Super (RON 92): Rp 12.920 per liter Shell V-Power (RON 95): Rp 13.370 per liter Shell V-Power Diesel (CN 51): Rp 14.060 per liter Shell V-Power Nitro+ (RON 98): Rp 13.550 per liter
Harga BBM Vivo
Revvo 90 (RON 90): Rp 12.800 per liter Revvo 92 (RON 92): Rp 12.920 per liter Revvo 95 (RON 95): Rp 13.370 per liter Diesel Primus Plus (CN 51): Rp 14.060 per liter Harga BBM BP BP 92 (RON 92): Rp 12.800 per liter BP Ultimate (RON 95): Rp 13.370 per liter BP Ultimate Diesel (CN 53): Rp 14.060 per liter BP Diesel (CN 48): Rp 13.640 per liter
Faktor Penyebab Penurunan Harga BBM Penyesuaian harga BBM ini berkaitan dengan tren harga minyak mentah dunia. Setiap awal bulan, perusahaan penyedia BBM mengevaluasi harga sesuai dengan kebijakan pemerintah dan fluktuasi harga minyak global.
Dengan penurunan harga BBM ini, konsumen diharapkan dapat lebih terbantu, terutama menjelang periode libur panjang Lebaran yang biasanya diiringi dengan peningkatan mobilitas masyarakat (Redaksi).